Keuntungan Bayar Sekolah Secara Online

Keuntungan Bayar Sekolah Secara Online

Di masa Pandemi seperti ini, semua aktivitas menjadi terhambat di semua lembaga. Salah satunya adalah lembaga pendidikan. Karena pada biasanya, kegiatan belajar mengajar dilakukan secara langsung atau tatap muka, tetapi sekarang semua berubah menjadi sekolah online. Dari kegiatan belajar mengajar sehari-hari sampai cara pembayarannya. 

Dengan kemajuan teknologi yang sangat pesat dan semakin canggih, pembayaran sekolah online pun semakin dimudahkan. Selain kemudahan yang kita dapat dari kemajuan teknologi yang pesat ini, kamu juga akan mendapatkan keuntungan jika kamu melakukan pembayaran sekolah online. Keuntungan yang akan kamu dapat tidak hanya 1, tetapi ada beberapa keuntungan yang akan kamu dapatkan.

Menurut survei yang dilakukan oleh Kemendikbud, sebanyak 56% sekolah swasta di Indonesia yang meminta bantuan kepada pemerintah karena kondisi finansial yang tidak stabil. Salah satunya adalah pembayaran untuk sekolah atau SPP. Jika permasalahan ini terus dibiarkan, maka kegiatan sekolah akan semakin terhambat dan kemungkinan buruknya adalah sekolah bisa di tutup. Terkait dengan masalah ini, sekolah menerapkan aplikasi untuk sistem pembayaran sekolah online yang lebih efektif.

Aplikasi pembayaran ini akan memudahkan pihak yang bersangkutan, sekolah dan orang tua. Dengan adanya aplikasi, para orang tua akan mendapatkan notifikasi untuk mengingatkan tagihan pembayaran sekolah online agar tidak telat untuk membayarnya. Sekolah juga tidak perlu menghubungi satu persatu orang tua siswa untuk mengingatkan pembayaran sekolah karena sudah ada aplikasi.

Dengan adanya aplikasi terpercaya juga akan kan lebih mudah jika kamu ingin  melakukan pembayaran sekolah online, karena tidak ada prosedur yang terlalu rumit dan dilakukan hanya melalui aplikasi yang ada di handphone kamu. Selain itu, akan lebih cepat juga karena kamu tidak perlu repot untuk mendatangi ATM terdekat. Dengan Gerakan Nasional Non Tunai yang semakin gencar dilakukan oleh pemerintah, menjadi salah satu pemicu masyarakat Indonesia untuk menjadi masyarakat nirtunai (cashless society) yang membuat pembayaran sekolah online semakin praktis.
Kini EiduPay hadir untuk mempermudah transaksi yang ingin kamu lakukan. Kamu bisa menggunakan EiduPay untuk melakukan berbagai macam transaksi. Fitur-fitur canggih yang EiduPay miliki akan membuat kamu semakin mudah untuk bertransaksi, salah satunya untuk membayar sekolah online. Kamu bisa gunakan aplikasi EiduPay di mana saja dan kapan saja hanya dalam genggaman handphone kamu! Aplikasi EiduPay sudah tersedia di Google Playstore, nikmati berbagai fitur canggih dan penawaran spesial hanya di EiduPay.

Post your comment